Sidik. Co. Id Fogging untuk membasmi dan mencegah nyamuk Demam Berdarah (DBD) yang bertempat di Desa Sri Tanjung dan desa Teluk lecah pada hari Rabu 26 juni 2024.

Menurut Bhabinkamtibmas desa Sri Tanjung juga desa Teluk lecah Bripka Suprawira Memasuki musim hujan banyak nyamuk yang bersarang ditempat air yang menggenang yang dapat mengakibatkan nyamuk berkembang biak lebih banyak, dan kegiatan Fogging dilaksanakan untuk mencegah kasus DBD di desa tersebut.

Dalam rangka HUT Bhayangkara Polri Ke 78 Polsek Rupat melakukan Bakti Sosial salah satu Penyemprotan (Fogging) ini dilakukan dengan tujuan untuk membasmi jentik-jentik nyamuk yang dapat mengakibatkan penyakit demam berdarah,didampingi Bhabinkamtibmas Polsek Rupat juga turut Hadir Personil Polsek Rupat dan UPT puskesmas Teluk lecah Dr Sanggam malau dan staff Puskesmas melakukan fogging di desa Teluk Lecah dan desa Sri Tanjung agar senantisa warga masyarakat tidak tertular dari penyakit yang berbahaya tersebut.

Kapolsek Rupat Akp Siswoyo.S.H melalui Bhabinkamtibmas Bripka Suprawira menghimbau kepada petugas penyemprot fogging agar senantiasa hati-hati dalam pelaksanaan penyemprotan baik didalam rumah warga, atau di sepanjang jalan dan juga memberikan himbauan kepada warga masyarakat untuk keluar rumah pada saat penyemprotan berlansung karena dapat mengakibatkan sesak pernapasan.

Selain itu, Bhabinkamtibmas Bripka suprawira juga menyapaikan fogging ini kita lakukan dalam Rangka penyambutan hari Bhayangkara ke 78 1 Juli 2024 dengan tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”

Bhabinkamtibmas polsek Rupat juga menyampaikan pesan kamtibmas agar menjaga kebersihan lingkungan masing-masing supaya tercipta lingkungan yang sehat dan berharap agar warga masyarakat dapat menghindari menggenang nya air seperti kaleng bekas, botol minum dan lainnya.

Petugas fogging mengungkapkan, pihaknya sangat berterimakasih kepada Polsek Rupat yang telah membantu untuk melakukan sosialisasi dan penyemprotan di lokasi tersebut dalam Rangka hari Bhayangkara ke 78 th.

“Kegiatan ini dilakukan agar masyarakat terhindar dari penyakit yang disebabkan oleh nyamuk”, pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *